Cara Memperbaiki Flashdisk: Tidak Bisa Diformat atau Kapasitas Berkurang, dengan Menggunakan CD Windows

Adakalanya fashdisk bisa menderita penyakit ini, baik kita tahu atau tidak kita sadari penyebabnya, Bisa karena virus, atau karena kesalahan pemakai sendiri. Nah, saya akan menceritakan pengelaman saya memperbaiki flashdisk.

Entah kenapa, flashdisk saya yng baru beberapa hari saya beli itu tiba-tiba tidak bisa digunakan. Sewaktu dibuka, ada permintaan untuk mem-format flashdisk. Saya mulai panik, karena banyak data penting di situ, Jadinya saya tidak berani mem-format. Saya coba menghibur diri dengan berkata dalam hati “ah, mungkin masalah bukan pada flashdisknya, tapi komputernya”. Tetapi ketika dicoba dengan beberapa komputer lan, ternyata sama: meminta format! Akhirnya saya menyerah, saya ikhlaskan data-data malang itu. Saya pun mem-formatnya….

Tetapi ketika diformat ternyata tidak bisa. Berkali-kali saya coba tetap saja gagal. dan saya sedang pulang kampung, jauh dari tempat saya membeli flashdisk untuk menagih garansi. Saya pun pasrah kehilangan flashdisk beserta file-file di dalamnya…

Beberapa waktu kemudian, teman saya mengalami kejadian hampir serupa, flashdisknya dijangkit penyakit. Tetapi ini lebih aneh: kapasitas flashdisknya berkurang! Dari yang aslinya 8 GB (tepatnya 7,xx GB) jadi tinggal sekitar separuhnya: 3,xx GB. Kejadian ini sebenarnya pernah saya alami beberapa tahun lalu, tetapi itu menimpa hardisk saya, bukan flashdisk. Waktu itu saya sedang mencoba partisi hardisk saya dengan Partition Magic. Karena prosesnya memakan waktu lamaaaaa banget, saya jadi tidak sabar, dan dengan santainya menekan tombol restart. Hasilnya? Proses partisi berhasil, tetapi kapasitas hardisk yang aslinya 80 GB jadi tinggal 60an GB, sisanya unavailable. Waktu itu saya berhasil mengatasinya dengan menghapus semua partisi (kecuali C), lalu mempartisinya lagi. Tapi itu hardisk, bukan flashdisk.

Teman sayapun mulai browsing sana-sini untuk mencari cara memperbaiki flashdisknya. Dari sekian banyak cara yang ada di internet, semua gagal. Ada yang menggunakan software ini itu, menyuruh melihat type flashdisk, dsb… semuanya njelimet dan tidak ada yang berhasil.

Akhirnya saya usulkan untuk menggunakan Partition Magic, siapa tahu support untuk flashisk. Dan hasilnya? Flashdisk tidak terbaca di Partition Magic. Saya pun jadi tertantang, lalu mencari apa pasal flashdisk teman tadi berkurang kapasitasnya. Setelah berkutat dengan Computer Management, saya akhirnya tahu penyebabnya. Ternyata bagian yang unallocated meminta untuk diformat secara NTFS, sedangkan di Windows XP yang kami gunakan (maklum laptop jadul), hanya ada FAT32 untuk mem-format flashdisk.

Saya pun berpikir….. “Kalo dari BIOS bisa gak ya?” Saya coba, ternyata tidak ada menu format disk di situ. Saya berpikir lagi… “Kalo menginstall Windows, kan ada permintaan untuk memformat disk, kalo flashdisk bisa gak ya?”. Saya pun mencobanya, Saya memulainya dengan seolah seperti akan menginstall Windows. (Udah pada bisa install Windows sendiri, kan??). Saya menggunakan CD Windows XP. Saya ikuti prosesnya, sampai pada permintaan untuk memilih partisi yang akan diisi Windows, saya pilih flashdisk. Di situ ternyata ada satu partisi, dan sisnya unpartitied. Saya pun memformatnya, dan menghapus partisi itu. lalu saya Quit proses instalasi gadungan itu. Dengan berdebar saya melihat hasil kerja saya, dan hasilnya? Berhasil! Yes! Hahaha… Flashdisk teman saya itu kembali utuh kapasitasnya, 7,xx GB.

Keberhasilan ini membuat saya ingat akan ‘mendiang’ flashdisk saya yang tidak bisa diformat itu. Saya pun mencoba memformatnya dengan CD Windows. Untuk meyakinkan, saya membuat satu partisi, memformart partisi itu, lalu menghapus lagi.. Dan ternyata berhasil juga! Saya senang sekali waktu itu. Setelah berjam-jam browsing sana-sini di internet mencari cara untuk memperbaiki flashdisk, ternyata malah menemukan cara sendiri yang begitu sederhana! Hmm… ternyata, rusaknya flashdik membawa berkah ilmu juga….

Bagi teman-teman yang mempunyai masalah sama dengan flashdisknya, jangan keburu dibuang, Coba dulu cara ini… Nah, selamat mencoba….!!

18 Responses to Cara Memperbaiki Flashdisk: Tidak Bisa Diformat atau Kapasitas Berkurang, dengan Menggunakan CD Windows

  1. Nancy says:

    Gitu to….
    makasih madun……..
    tapi belum ada flashdisk untuk uji coba……

  2. admin says:

    wokeyyy, bossss…..

  3. Bayo angin says:

    Panjang kali curhatnya bang

  4. Enny Ciicweeg Aquarius says:

    tqq bangg

  5. Muhammad Luthfi says:

    tdi katanya hardisk bukan flashdisk tpi kok flashdisk? blogger paok tolol.

    • Gun Senpai says:

      Saya pernah mengalami masalah yg hampir sama, antara hardisk dan flashdisk, yaitu kapasitas berkurang…. Untuk hardisk, solusinya bisa memakai Partition Magic. Untuk flashdisk, itu seperti judul artikel ini, yaitu menggunakan CD windows. Maaf kalau kurang jelas…

  6. Kobmal Sulut says:

    hhahahahha>>>
    walaahh

  7. Aditya Sastra Wrd says:

    luthfi … lu yang tolol … baca gk d cermati mati aja lo … anak gk lulus SD lo …

  8. Tok says:

    thanks senpai…boleh di coba nih…

  9. maman says:

    Bang, kan install windows gak bisa ke flashdisk, sebab flashdisk bukan hardisk internal. Ketika kita mau milih partisi utk diisi windows kan udah ditolak ama windowsnya utk diinstal ke flashdisk. Gimana Bang?

  10. Rizal says:

    Klo ada komik drunken master dunk gan. wkwkwk

  11. tetep gk bisa gan… udah try di coba nya

Leave a Reply to admin Cancel reply

Your email address will not be published.

Live Chat

Join the Live Chat