Mana yang Benar, ‘Apa’ atau ‘Berapa’?

Saat kita menanyakan nama seseorang, lumrahnya kita bertanya: “Siapa namamu?“, dan saat kita ingin tahu nomor telepon teman, kita biasa bertanya: “Berapa nomor teleponmu?“. Bagi orang Indonesia, menggunakan kata siapa untuk menanyakan nama dan kata berapa untuk menanyakan nomor telepon adalah biasa saja, karena memang begitu lumrahnya. Bahkan dalam berbagai bahasa daerah di negara kitapun kurang lebih begitu, tergantung bahasa daerah masing-masing. Tetapi bagaimana dengan Bahasa Inggris? Untuk menanyakan nama orang, mereka biasanya menggunakan kalimat tanya: “What is your name?” dan untuk menanyakan nomor telepon mereka menggunakan kalimat “What is your number?“. Pertanyaannya, mengapa mereka menggunakan kata tanya what, yang secara harfiah aslinya berarti apa – meski dalam beberapa kamus bisa berarti siapa atau berapa, tapi kita berbicara mengenai makna aslinya.

Mari kita bahas tentang makna kata apa, siapa, dan berapa secara awam. Umumnya kita tahu bahwa kata apa ditujukan pada suatu benda atau hal, kata siapa ditujukan untuk merujuk seseorang atau sekelompok orang, kata berapa ditujukan untuk mewakili jumlah sesuatu. Dari pengertian itu, coba kita bandingkan dua kalimat tanya ini, manakah yang ‘seharusnya’ dipakai: “Siapa namamu?” atau “Apa namamu?“.

Untuk memilihnya, kita pastikan dulu, apa yang sedang ditanyakan? Yang sedang ditanyakan adalah nama seseorang. Apakah nama seseorang itu merupakan seseorang atau suatu benda/hal? Jawabannya, nama adalah suatu benda/hal. Ingat, kita sedang membicarakan nama seseorang, bukan orangnya. Jadi, mana yang seharusnya digunakan untuk menanyakan nama seseorang: “Siapa namamu?” atau “Apa namamu?“?. Dari yang saya uraikan di paragraf ketiga, seharusnya kita menggunakan kata “Apa namamu?“. Bukankah itu terdengar janggal? Ya, tapi memang begitulah jika kita tinjau dari makna aslinya. Mungkin untuk itulah, maka dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) kata siapa bisa diartikan sebagai kata tanya untuk menanyakan nama seseorang, sehingga penggunaan kata siapa untuk menanyakan nama tidak lagi salah.

Bagaimana dengan kata berapa?. Dalam Bahasa Inggris, kata berapa sepadan dengan how much atau how many. Pada saat menanyakan nomor telepon, manakah yang harus kita gunakan, kata berapa atau apa? Kita pastikan dulu, nomor telepon itu termasuk ke dalam jumlah atau benda/hal? Sudah pasti, itu adalah benda/hal. Apa jadinya jika seseorang yang baru belajar Bahasa Inggris menanyakan nomor telepon kepada kenalannya dari Amerika dengan kalimat “How many is your number?” ? Kejadian lucu mungkin akan terjadi, sang kenalan bisa saja menjawab “Nomor teleponku cuma satu“. Jadi, kita ‘seharusnya’ menggunakan kata apa untuk menanyakan nomor telepon.

Lalu bagaimana jika kita ingin menanyakan nomor sepatu, nomor rumah, jam, tanggal, atau tahun? ‘Seharusnya’ kita juga menggunakan kata apa, karena itu semua bukan mewakili jumlah. Tapi untungnya, seperti halnya dengan kata siapa, kata berapa-pun sudah ditambah artinya dalam KBBI – entah ini karena perluasan makna atau ada proses lain. Hanya saja, penambahan itu saya rasa masih kurang. Dalam KBBI, berapa bisa dipakai untuk menanyakan jumlah, ukuran, nilai, harga, satuan, dan waktu; jadi, nomor sepatu atau tanggal bisa ditanya dengan kata berapa. Tetapi, bagaimana dengan nomor telepon atau rumah? Saya tidak bisa memasukkannya ke dalam kelompok manapun.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Live Chat

Join the Live Chat