Berapa Kapasitas Bumi Menampung Manusia?

Jumlah penduduk bumi saat ini diperkirakan sekitar 7,4 miliar. Manusia sebanyak ini bertebar di lima (atau enam) benua: Asia, Afrika, Eropa, Amerika, dan Australia (serta Antartika). Meski sebagian besar permukaan bumi adalah lautan, namun benua yang adalah ‘sebagian kecil’ dari permukaan bumi ternyata masih (sangat) mampu menampung ke-7,4 miliar manusia di atasnya. Lalu, sebenarnya berapa sih kapasitas bumi menampung penduduknya?
Sebelum menghitung dan memperkirakan berapa kapasitas bumi, mari kita lihat luas permukaan bumi. Luas permukaan bumi adalah 510.072.000 km2, yang terdiri dari 148.940.000 km2 daratan dan 361.132.000 km2 perairan (Wikipedia).

Dari keseluruhan permukaan bumi, kita akan menghitung daerah yang bisa dihuni adalah daratan saja. Mungkin kelak akan marak perumahan di atas laut atau apartemen bawah laut, itu kita kesampingkan dulu. Mungkin juga akan ada penimbunan laut seperti yang terjadi di Belanda atau Singapura, di sini kita abaikan.

Lalu, bagaimana cara saya memperkirakan kapasitas bumi? Pertama saya akan menggunakan kota terpadat di bumi saat ini sebagai acuan. Maksudnya, jika seluruh daratan di bumi sudah padat sepadat kota terpadat saat ini maka saya anggap bumi ini penuh.
Kota terpadat saat ini, menurut Wikipedia adalah Kota Manila, yaitu dengan kepadatan 41.515/km2 atau 107, 562/mil2. Jika menggunakan acuan ini, maka seluruh daratan di bumi akan terasa sesak sepadat Kota Manila jika jumlah penduduk bumi:

41.515 x 148.940.000 = 6.183.244.100.000

Berapa itu ya?

Enam triliun seratus delapan puluh tiga miliar dua ratus empat puluh empat juta seratus ribu jiwa!

Ya, bagian daratan bumi kita saja mampu menampung hingga enam triliun manusia. Dan saya baru menggunakan acuan kepadatan penduduk setara dengan Kota Manila yang tentu saja ‘belum terlalu penuh’. Suatu saat nanti, tentu saja di setiap tempat kepadatan penduduknya akan bertambah. Mari kita berkhayal bagaimana padatnya penduduk bumi nanti…

Jika setiap jengkal daratan sudah dihuni, kemana lagi manusia akan ‘beringsut’? Yang pertama tentu saja ke atas. Ya, jika sekarang saja sudah banyak bangunan yang tingginya ratusan lantai, bagaimana ratusan atau ribuan tahun nanti?
Mari kita perkirakan… Jika suatu saat nanti rata-rata bangunan di atas bumi memiliki 1000 lantai (saat ini kita anggap rata-rata satu lantai) dan dari seluruh daratan hanya 80 persen yang bisa didirikan bangunan seperti itu, maka kapasitas bumi adalah:

(80/100) x 1.000 x 6.183.244.100.000 = 4.946.595.280.000.000

(Empat ribu sembilan ratus empat puluh enam triliun lima ratus sembilan puluh lima miliar dua ratus delapan puluh juta)

Ya, kira-kira sebegitulah kapasitas penduduk bumi. Namun tetap saja, ini hanya perkiraan menurut acuan yang saya pilih sendiri. Tentu anda juga bisa membuat perhitungan berdasarkan acuan yang anda pilih sendiri….

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Live Chat

Join the Live Chat